Satgas Yonif 614/Raja Pandhita Berikan Pelayanan Kesehatan Kepada Warga Pengungsi

LANNY JAYA – Membantu Pemerintah Daerah Kabupaten Lanny Jaya dalam penanganan pasca bentrok antar suku di Papua pegunungan, Satgas Pamtas RI – PNG Yonif 614/Raja Pandhita Pos Tiom (Kotis) memberikan pelayanan kesehatan di penampungan Pos Tiom (Kotis) di Desa Konikme, Distrik Yugungwi, Kabupaten Lanny Jaya, Papua Pegunungan.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 614/Raja Pandhita  Letkol Inf Ardiansyah, S.Sos dalam rilis tertulisnya di Lanny Jaya, Papua Pegunungan, Sabtu (14/12/2024).

Dikatakan Dansatgas, tim kesehatan Satgas Yonif 614/Rjp Pos Tiom  yang dipimpin langsung oleh Dokter Satgas Letda Ckm dr. Rahmat Badaruddin bersama beberapa personel Kesehatan Pos Tiom memberikan pelayanan kesehatan berupa pemeriksaan kondisi para pengungsi dan memberikan obat-obatan.

Bacaan Lainnya

“Pelayanan kesehatan ini kita berikan kepada masyarakat pengungsi yang ada di pos Tiom (Kotis),” Ucap Dansatgas.

“Setelah kita lakukan pemeriksaan, rata-rata masyarakat yang mengungsi menderita pusing dan tekanan darah, kemudian langsung diberikan obat sesuai dengan diagnosa,” tambahnya.

“Jumlah warga yang mengungsi di Pos Tiom (Kotis) sebanyak 123 orang terdiri orang tua, anak-anak, balita,” jelasnya.

Disampaikannya lebih lanjut, untuk membantu meringankan beban pengungsi tersebut, selain memberikan pelayanan kesehatan, Satgas Yonif 614/Rjp Pos Tiom (Kotis) Membuat dapur umum dan masak buat para pengungsi.

SATRIA TANGGUH BIJAKSANA
(Y614)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *