Strategi Babinsa 1010-06/Candi Laras Selatan Dalam Melaksanakan Pencegahan Bencana

TAPIN – Babinsa 1010-06/Candi Laras Selatan (CLS) melaksanakan kegiatan Karya Bhakti pembersihan guna menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat mengantisipasi terjadinya bencana Batingsor yang bertempat di Desa Baringin, Kec. Candi Laras Selatan, Selasa (06/05).

Serka Darsono Babinsa Candi Laras Selatan mengatakan pembersihan lingkungan dilakukan dengan melibatkan warga setempat, yang diharapkan warga lebih peduli akan kebersihan yang dapat menciptakan lingkungan sehat.

Menurutnya, Sebagai Babinsa dalam upaya pencegahan dan penanggulangan bencana dirinya terus aktif dalam melakukan pemantauan dan monitoring serta memberikan himbauan kepada warga untuk selalu waspada.

Bacaan Lainnya

Umar, salah satu warga yang ikut dalam kegiatan pembersihan mengucapkan terima kasih atas kepedulian Babinsa 1010-06/CLS yang telah membantu masyarakat dalam meningkatkan kebersihan lingkungan.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan karya bakti pembersihan Lingkungan ini dapat memotivasi dan menciptakan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan bersih.”tandasnya.(1010).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *