Pos Balingga Satgas Yonif 614/Raja Pandhita Berbagi Kasih melalui Program Makan Bergizi untuk Masyarakat Balingga

LANNY JAYA – Pos Balingga Satgas Yonif 614/RJP adakan Program Makan Bergizi untuk masyarakat Kampung Balingga, Distrik Balingga, Kabupaten Lanny Jaya, Papua Pegunungan, Minggu (30/3/2025).

Wadanpos Balingga Letda Inf Baraq Al Hakiki melaksanakan Program Makan Bergizi selama bertugas di Perbatasan RI-PNG. Kegiatan ini juga menjadi ajang kebersamaan antara prajurit dan masyarakat.

Miki Wenda (59) selaku Kepada Desa Kampung Balingga sangat mengapresiasi aksi dari anggota Satgas. “Kami ucapkan terima kasih dan sangat mengapresiasi aksi yang dilakukan oleh anggota Satgas 614/RJP dengan berbagi makanan bergizi kepada warga Kampung Balingga,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Wadanpos juga menyampaikan bahwa Program Makan Bergizi ini merupakan bagian dari upaya Satgas dalam mendukung program pemerintah dengan meningkatkan gizi masyarakat di wilayah perbatasan.

“Program ini sudah menjadi komitmen  Satgas Yonif 614/RJP dalam mendukung program pemerintah. Kiranya kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat kampung Balingga,” tutup Wadanpos.

SATRIA TANGGUH BIJAKSANA
(Y614)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *