TAPIN – Babinsa Koramil 1010-03/Tapin Selatan Kodim 1010/Tapin Sertu Hadi Sutrisno memimpin kegiatan patroli keamanan sekaligus posko mitigasi bersama Komponen Pendukung (Komduk) di Desa Salam Babarís, Kecamatan Salam Babarís, Jumat (26/09).
Patroli itu melibatkan 20 personel, terdiri dari TNI, Banser, relawan, dan masyarakat. Kehadiran unsur lintas elemen tersebut menjadi bukti nyata sinergi dalam memperkuat mitigasi serta menjaga stabilitas keamanan wilayah.
Sertu Hadi Sutrisno menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan teritorial (Binter) yang berorientasi pada pencegahan.
“Melalui patroli gabungan dan posko mitigasi, kita tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga membangun koordinasi cepat jika terjadi potensi gangguan maupun bencana,” ungkapnya.
Selain melakukan patroli keliling desa, keberadaan posko menjadi pusat pengawasan sekaligus sarana komunikasi masyarakat. Warga dapat menyampaikan informasi terkait situasi lingkungan sehingga langkah antisipasi bisa dilakukan lebih dini.
Kegiatan tersebut disambut positif masyarakat. Dengan kolaborasi aparat dan warga, Desa Salam Babarís semakin memperlihatkan semangat gotong royong dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan tangguh menghadapi segala kemungkinan.(1010).