Kotawaringin Timur – Komandan Kodim 1015/Sampit Letkol Inf Dwi Candra Setyawan yang diwakili Perwira Penghubung Kodim 1015/Sampit Mayor Inf Joko Susilo hadir dalam pelantikan dan pengambilan sumpah Jabatan Struktural dilingkungan Pemerintah Kabupaten Seruyan yang berlangsung di Gedung Serbaguna Kabupaten Seruyan, Kamis (09/10/2025)
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Seruyan Bapak Ahmad Selanorwanda yang turut dihadiri oleh Wakil Bupati Seruyan, Dandim 1015/Sampit yang diwakili Pabung Kodim 1015/Sampit, Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Seruyan, Waka Polres Kabupaten Seruyan, Kajari Kabupaten Seruyan, Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Seruyan, Danpos TNI AL dan seluruh undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati Seruyan Bapak Ahmad Selanorwanda menegaskan bahwa pelantikan ini bukan sekedar rotasi jabatan, tetapi momentum penting untuk menyegarkan birokrasi dan memperkuat komitmen pembangunan daerah.
“Pelantikan dan pengambilan sumpah janji ini merupakan momentum penajaman komitmen untuk kemajuan Kabupaten Seruyan, Jabatan adalah amanah rakyat yang menuntut integritas, profesionalisme, dan pengabdian tanpa batas,” tegas Bupati.
Komandan Kodim 1015/Sampit Letkol Inf Dwi Candra Setyawan melalui Pabung Kodim 1015/Sampit Mayor Inf Joko Susilo menyampaikan selamat kepada pejabat struktural dilingkungan pemerintah kabupaten Seruyan yang selesai dilantik semoga amanah yang diemban merupakan pengabdian untuk mensejahterakan masyarakat diwilayah dan kami atas nama TNI siap mendukung penuh sinergi antara TNI dan Pemerintah Daerah, termasuk dalam proses penguatan struktur pemerintahan Kabupaten Seruyan.