Kodim 1710/Mimika Gelar Rakor Persiapan TMMD ke-124 Tahun 2025, Fokus Pembangunan di Kampung Pigapu

MIMIKA – Dalam rangka menyukseskan pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 Tahun 2025, Kodim 1710/Mimika menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) pada Kamis, 17 April 2025, bertempat di Makodim 1710/Mimika.

Rakor ini dipimpin langsung oleh Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos., M.Han., M.A, dan dihadiri oleh perwakilan Pemerintah Kabupaten Mimika, instansi terkait, serta para kepala kampung dari wilayah sasaran TMMD. Pemkab Mimika diwakili oleh Plt Asisten II Setda Mimika, Frans Kambu.

Program TMMD ke-124 akan dilaksanakan selama satu bulan penuh, mulai 1 hingga 31 Mei 2025, dengan lokasi utama di Kampung Pigapu, serta sasaran tambahan di Kampung Iwaka dan Naena Muktipura, Distrik Iwaka.

Dalam pelaksanaannya, TMMD ke-124 akan menyasar program pembangunan fisik seperti pembangunan rumah layak huni, fasilitas MCK, pengeboran sumur, serta pemanfaatan lahan tidur untuk pertanian. Selain itu, akan dilaksanakan program non-fisik seperti penyuluhan wawasan kebangsaan, kesehatan, dan pemberdayaan masyarakat.

Mewakili Bupati Mimika, Johannes Rettob, S.Sos., MM, Asisten II Frans Kambu menyampaikan apresiasi kepada TNI, khususnya Kodim 1710/Mimika, atas konsistensinya dalam mendukung pembangunan daerah.

“Kegiatan TMMD ini merupakan bentuk nyata sinergi antara TNI dan pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Frans Kambu dalam sambutannya.

Ia juga mengajak para kepala kampung dan distrik untuk berperan aktif serta memberikan dukungan penuh agar pelaksanaan TMMD berjalan sukses. “Dukungan penuh adalah kunci suksesnya TMMD,” tegasnya.

Dandim Letkol Inf Slamet Wijaya menambahkan bahwa TMMD adalah program tahunan TNI AD yang bertujuan mempercepat pembangunan di daerah, khususnya wilayah terpencil dan tertinggal.

“Program TMMD telah terbukti membantu masyarakat dalam mempercepat pembangunan, dan ini bukan untuk Kodim semata, melainkan untuk masyarakat. Kami hanya diberi amanah untuk melaksanakannya,” ungkap Dandim.

Ia menekankan pentingnya sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat agar pelaksanaan TMMD benar-benar memberikan manfaat nyata bagi warga.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *