Kodim 1017/Lamandau Laksanakan Persiapan Pembukaan TMMD Reguler ke-125 di Desa Batu Kotam

Lamandau – Kodim 1017/Lamandau tengah mempersiapkan kegiatan pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-125 yang akan dilaksanakan di Desa Batu Kotam, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau. Kegiatan ini merupakan bagian dari program terpadu antara TNI dan pemerintah daerah dalam upaya percepatan pembangunan di wilayah pedesaan, Selasa (22/08/25).

Persiapan pembukaan TMMD terus dimatangkan oleh seluruh unsur yang terlibat. Mulai dari kesiapan personel, peralatan, lokasi acara, hingga koordinasi lintas sektoral dengan pemerintah daerah, aparat desa, serta elemen masyarakat lainnya.

Komandan Kodim 1017/Lmd Letkol Arm Ady Kurniawan, M.Han, melalui Pasi Ter Kodim Kapten Inf Eko Yunianto, menyampaikan bahwa TMMD Reguler ke-125 akan difokuskan pada pembangunan fisik dan non-fisik. Kegiatan fisik meliputi pengecoran jalan penghubung, rehab rumah ibadah, serta fasilitas umum lainnya. Sementara kegiatan non-fisik meliputi penyuluhan bela negara, wawasan kebangsaan, kesehatan, dan bahaya narkoba.

“TMMD ini bukan hanya kegiatan pembangunan semata, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Oleh karena itu, seluruh proses persiapan harus dilaksanakan dengan maksimal dan melibatkan partisipasi aktif masyarakat,” ujar Kapten Eko.

Pembukaan TMMD dijadwalkan berlangsung dalam waktu dekat dan akan dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Lamandau serta para tokoh masyarakat. Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum penting dalam mendorong percepatan pembangunan di daerah terpencil dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *