Kodim 1004/Kotabaru Amankan Sholat Idul Fitri 1446 H

KOTABARU – Kodim 1004/Kotabaru dan jajaran Koramil melaksanakan pemantauan serta pengamanan Sholat Idul Fitri 1446 Hijriah Tahun 2025 di berbagai masjid dan lapangan tempat pelaksanaan sholat Id.

Komandan Kodim (Dandim) 1004/Kotabaru, Letkol Inf Bayu Oktavianto Sudibyo, menekankan peran penting Babinsa (Bintara Pembina Desa) dalam mengamankan jalannya sholat Id.

Katanya, Kehadiran Babinsa di masjid-masjid di wilayah binaannya bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan ibadah, serta mengingatkan jamaah untuk menjaga ketertiban.

Bacaan Lainnya

“Kehadiran TNI di tengah masyarakat diharapkan dapat mempererat hubungan TNI-rakyat dan memberikan rasa aman, khususnya bagi umat muslim yang sedang melaksanakan Sholat Idul Fitri 1446 H, ” ujar Dandim.

Dandim berharap seluruh rangkaian kegiatan Idul Fitri 1446 H, termasuk sholat Id, dapat berjalan dengan lancar, aman, dan tertib. Ia juga menambahkan bahwa Kodim 1004/Kotabaru berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan pemerintah daerah untuk memastikan pengamanan yang optimal selama periode Idul Fitri.

“Kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dan memberikan rasa aman kepada umat muslim agar dapat menjalankan ibadah dengan khidmat dan tenang.”pungkasnya.(1004).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *