Kodim 0428/MukoMuko, Terus Menjalin Silaturahmi Serta Mempererat Hubungan Keakraban dan Kepedulian Terhadap Warga Desa Binaannya

MukoMuko – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaannya, Kodim 0428/MukoMuko melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Desa Air Rami, Kecamatan Air Rami, Kabupaten MukoMuko, Senin (20/10/2025).

Kegiatan ini bertujuan menjalin silaturahmi antara TNI dan Masyarakat Serta keakraban antara Babinsa dengan warga, sehingga terwujud hubungan yang harmonis dalam mendukung pelaksanaan tugas pembinaan teritorial di desa binaan.

Selain melaksanakan Komsos, Kodim 0428/MukoMuko juga terus aktif hadir di tengah masyarakat untuk melakukan monitoring wilayah, guna memastikan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman dan kondusif.

Dalam kesempatan ini, Komandan Kodim (Dandim) 0428/Mukomuko, Letkol Inf Yokki Firmansyah menyampaikan,”senantiasa meningkatkan kepedulian terhadap warga binaan dan lingkungan sekitar serta selalu berperan aktif dalam menjaga keamanan bersama.

Selalu menjaga hubungan yang erat antara TNI dan Masyarakat, selalu menjalin silaturahmi dan tetap solid,”Ungkap Dandim 0428/MukoMuko

Sumber : Pendim 0428/Mukomuko

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *