Boven Digoel — Meski malam mulai larut, semangat pengabdian Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1711/Boven Digoel tak pernah surut. Pada Selasa malam (21/10/2025), para prajurit bersama masyarakat Kampung Waropko tetap melanjutkan kegiatan pengecoran jalan demi mengejar target penyelesaian program tepat waktu.
Penerangan lampu seadanya tak menyurutkan langkah para personel Satgas yang bekerja secara bergantian dalam shift malam. Dengan cangkul dan ember di tangan, adukan semen terus dituang dan diratakan ke badan jalan yang menjadi akses utama warga.
Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) TMMD ke-126, Kapten Inf Melianus Momay, menjelaskan bahwa kerja malam dilakukan untuk mempercepat progres pembangunan. “Kami terus kebut pekerjaan meski malam hari. Semangat prajurit dan warga tidak pernah padam karena mereka tahu manfaat jalan ini sangat besar bagi masyarakat,” ujarnya.
Kerja keras malam hari ini menjadi bukti nyata dedikasi TNI dalam mendukung pembangunan di daerah pedalaman, memperlihatkan komitmen kuat untuk menuntaskan seluruh sasaran fisik TMMD ke-126 di Kampung Waropko.