Kodim 1006/Banjar Gelar Gerakan Pangan Murah di Desa Surian Hanyar

BANJAR – Kodim 1006/Banjar melalui jajaran Babinsa Koramil 1006-03/Simpang Empat bersama perangkat desa melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Kantor Desa Surian Hanyar, Kecamatan Cintapuri Darussalam, Kabupaten Banjar, Kamis (18/9).

Pelaksanaan GPM dipimpin oleh Kapten Arm Rahmat Budiono, bersama Peltu Winoto, Sertu Ayattullah, Serda Rohim, dan Serda Hadi. Program ini bertujuan membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau serta menjaga kestabilan harga pangan di wilayah Kabupaten Banjar.

Kegiatan berlangsung dengan tertib, lancar, dan aman, serta disambut antusias oleh masyarakat Desa Surian Hanyar.(1006).

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *