Wakil Bupati Mempawah Apresiasi Kerja Keras Satgas dan Warga Saat Membangun RTLH

Mempawah – Wakil Bupati Mempawah menyampaikan apresiasi tinggi atas kerja keras dan semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh personel Satgas TMMD ke-124 dan warga dalam membangun Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Dusun Nikmat, Desa Sungai Purun Kecil, Kecamatan Sungai Pinyuh, Kabupaten Mempawah.

Dalam kunjungannya ke lokasi TMMD, Wakil Bupati melihat langsung proses pembangunan RTLH yang dikerjakan secara bersama-sama antara Satgas dan masyarakat setempat. Ia mengungkapkan kekagumannya terhadap kolaborasi yang solid antara TNI dan warga dalam mewujudkan hunian yang layak bagi masyarakat kurang mampu.

“Kami sangat mengapresiasi dedikasi Satgas TMMD dan partisipasi aktif masyarakat. Ini adalah contoh nyata sinergi yang membuahkan hasil positif bagi pembangunan daerah, khususnya di wilayah pedesaan,” ujar Wakil Bupati Mempawah dalam sambutannya.

Komandan Kodim 1201/Mempawah sekaligus Dansatgas TMMD ke-124, Letkol Inf Benu Supriyantoko, S.H., menyampaikan bahwa pembangunan RTLH adalah bagian dari upaya TNI membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan warga.

“TMMD ini bukan hanya membangun fisik, tapi juga menyentuh langsung kehidupan masyarakat. Kami bangga bisa menjadi bagian dari perubahan positif di desa ini,” ujarnya.

Selain pembangunan RTLH, program TMMD ke-124 juga mencakup pembangunan jalan rabat beton sepanjang 1.115 meter, pengeboran air bersih, serta kegiatan non-fisik seperti penyuluhan dan edukasi masyarakat.

Warga penerima manfaat RTLH mengaku sangat bersyukur dan terharu atas perhatian yang diberikan. “Kami tidak menyangka akan dibangunkan rumah baru. Terima kasih kepada TNI dan pemerintah,” ucap Rahmad Sabli, penerima bantuan.

Kunjungan Wakil Bupati menambah semangat seluruh pihak untuk menyukseskan pelaksanaan TMMD yang mengusung semangat kemanunggalan TNI dan rakyat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *