Babinsa dan Pospol Keo Tengah Bersinergi Amankan Pembersihan Material Longsor di Nagekeo

NAGEKEO – Dalam rangka menjaga keselamatan warga dan memastikan kelancaran akses jalan, Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Praka Boanerges Pay, bersama anggota Pospol Keo Tengah, melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan pembersihan material longsor di wilayah Watukembi, Desa Kotodirumali, Kecamatan Keo Tengah, Kabupaten Nagekeo, Sabtu (19/04/2025).

Material longsor yang menutupi akses jalan utama di wilayah tersebut berpotensi mengganggu aktivitas masyarakat. Oleh karena itu, sinergi antara TNI dan Polri sangat dibutuhkan untuk memastikan proses pembersihan berlangsung aman dan tertib.

Praka Boanerges Pay menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dan pihak keamanan merupakan bentuk tanggung jawab serta kepedulian terhadap kondisi lingkungan dan keselamatan masyarakat. “Kami hadir untuk memastikan proses pembersihan berjalan lancar dan tidak membahayakan masyarakat yang melintas,” ujarnya.

Langkah cepat ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, yang merasa terbantu dengan kehadiran aparat dalam menangani bencana alam seperti longsor. Pembersihan dilakukan secara gotong royong bersama warga, dengan pengawasan dan bantuan dari Babinsa dan personel Pospol Keo Tengah.

Kegiatan ini menjadi contoh nyata kolaborasi antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keselamatan wilayah, khususnya dalam situasi darurat bencana.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *